Cara Membuka Website Vimeo Diblokir
Cara Buka Situs Vimeo Yang Terblokir. Vimeo merupakan sebuah situs video hosting. Ketika Anda ingin melihat situs Vimeo yang diblokir, Anda dapat mencoba cara yang akan kami bagikan atau Anda juga bisa mengunduh sebuah VPN client dan menginstalnya ke perangkat Anda. Berikut ini:

Cara Membuka Situs Vimeo Yang Diblokir

Cara yang pertama kita harus mengganti DNS jaringan internet kita dengan DNS yang disediakan oleh Google secara gratis.
  • Buka Menu Control Panel -> Network and Internet -> Network Sharing Center
  • Klik pada Local Area Network lalu pilih Properties.
  • Pada kolom Local Area Connection Properties pilih (double click) Internet Protocol Version 4
  • Pilih menu Use  The Following DNS Server Address dan masukkan nomor ini:
Preferred DNS Server: 8.8.8.8
Alternate DNS Server: 8.8.4.4
  • Jika sudah, klik OK
  • Nah, DNS Anda saat ini sudah terganti. Sekarang saatnya refresh koneksi kembali. Caranya, di Windows ini pilih lagi Local Area Network terus klik Disable, ketika sudah berubah nama jadi Enabled, lalu klik kembali.
  • Buka kembali situs Vimeo, pasti sudah kembali bisa dibuka
Anda juga bisa menggunakan VPN untuk membuka situs Vimeo yang terblokir. Ketika Anda sudah terkoneksi, Anda bisa mulai mengetikkan alamat situs yang ingin Anda kunjungi. Bukannya mengunjunginya secara langsung, VPN Anda akan mengenkripsi informasi Anda sehingga tidak ada pihak lain yang dapat melihatnya dan mengirimkannya ke remote server atau ke server luar negeri untuk didekripsi/decrypted. Ketika semua prosesselesai, permintaan Anda akan diberi alamat IP baru dari negara di mana server tersebut berada dan dikirimkan ke Internet. Berikut ini VPN yang bisa Anda gunakan.
  1. IPVanish
IPVanish merupakan salah satu VPN terbaik untuk membuka blokiran Vimeo di Indonesia karena VPN ini telah memiliki lebih dari 1.000 server yang tersedia di 60 negara.
  1. Zone
TrustZone merupakan VPN yang sangat tepat untuk dipilih ketika Anda baru saja mulai mencoba menggunakan VPN. VPN ini konsisten dan rendah biaya sehingga bisa membantu untuk membuka blokiran situs vimeo.
  1. SaferVPN
SaferVPN menekankan pada keamanan penggunanya sebagaimana namanya. VPN merupakan VPN yang juga ampuh dalam membuka blokiran situs vimeo karena memiliki sebuah kill switch dan sekitar 760 server yang tersebar di 35 negara.